Andi Muhammad Isa, tenaga penjualan Agensi BRI Life dari Sales Office BRI Life Cirebon, meraih penghargaan bergengsi sebagai peringkat
ke-7 untuk kategori Rookie By Premium di
malam penganugerahan penghargaan Top
Agen Award (TAA)
ke-32 yang diselenggarakan oleh Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI)
di kota Solo yang berlangsung pada
tanggal 9 Agustus 2019 lalu.
Di malam yang bertabur
“bintang-bintang agen asuransi” tersebut juga menobatkan YSS Ramania (SAM
Makassar) sebagai agent yang mewakili perusahaan (BRI Life) untuk tampil
ke atas panggung penghargaan.
Acara malam penghargaan yang berlangsung di Hotel Alila Solo ini dihadiri oleh sekitar 1000 (seribu) orang agen asuransi
dari perusahaan asuransi jiwa seluruh Indonesia.
Malam Penghargaan TAA-AAJI ke- 32
tersebut merupakan puncak acara dari rangkaian acara Top Agent Award
yang digelar sejak tanggal 7 Agustus 2019, diawali kegiatan ISR (Industrial Social
Responsibility) serta seminar motivasi pada tanggal 8 Agustus 2019 untuk ke sekitar 1000 agen asuransi di De-Tjolomadoe,
lokasi Pabrik Gula, Solo.
Pada acara malam penghargaan tersebut, panitia
TAA- AAJI ke-32 memberikan penghargaan
kepada agen-agen asuransi berprestasi di seluruh Indonesia melalui 9 kategori penghargaan, diantaranya; Top
Agent Of Telemarketing, Top Agent Of Bancassurance, Leader Top, Top Agen Versi
Perusahaan, Rookie Agent Top Premium serta Agent Top Premium.